Rahasia Teknik Pencarian Efektif, Mujarab & Akurat Di Google Dijamin Memuaskan Dan Tidak Mengecewakan


Rahasia Teknik Pencarian Efektif, Mujarab & Akurat Di Google - Banyak sekali fitur pencarian yang bisa kita pakai ketika akan googling mencari-cari sesuatu di mbah google (bisa informasi, dokumen, gambar, jurnal, makalah, paper, software, tugas kuliah, Tugas Akhir, skripsi, dsb) sesuai keinginan dan kebutuhan kita (kalau file mungkin dengan format word/ doc, xls, ppt, cdr, pdf, txt, dsb). Terdapat sebuah kasus ketika seseorang membutuhkan suatu informasi penting lalu tampil hasil pencarian di list google dan diklik link pencarian tersebut ternyata tidak sesuai apa yang kita harapkan. Banyak juga link-link pada situs di internet yang sifatnya hanya mengecoh para netter dengan tag-tag dan keyword-keyword (kata kunci pencarian) palsu.

Saya pun punya pengalaman ketika searching di google, dan tampilah hasil pencarian yang dimaksudkan sesuai keyword yang saya cari, banyak link-link yang membuat saya kecewa setelah diklik maupun setelah didownload (tentu ini bukan salahnya google, tapi jelas salahnya pemilik situs yang mungkin hanya mengedepankan popularitas saja tanpa memberikan manfaat kepada orang lain dengan penggunaan teknik SEO yang kotor dan menjerumuskan bahkan sesat).

Dari kasus tersebut, saya mencoba browsing-browsing dan mengumpulkan informasi dari berbagai sumber sana-sini serta menjelajah ke ruang angkasa dan dunia lain (ups! dunia maya maksudnya :D ) tentang bagaimana sih teknik pencarian efektif dan akurat di google itu?? Ketemulah blog dan situs-situs yang menyajikan teknik-teknik jitu searhing di google yang ada. Perlu anda ketahui, sebelum mempraktekkan sebenarnya terdapat fitur-fitur yang bias kita gunakan supaya pencarian di google lebih efektif dan mengena sesuai visi, misi, tujuan dan sasaran ( hadeh kaya mau nyaleg aja yah :D ).

Fitur-fitur tersebut akan saya kupas (TIDAK!) tuntas sbb :

filetype:
menampilkan hasil pencarian keyword berupa suatu jenis (ekstensi) format file tertentu. Jenis file yang bisa dicari adalah: doc, xls, ppt, pdf, mdb, txt, rtf, swf, ps, lwp, wri, cdr dsb. misalkan kita akan mencari file pdf tentang jurnal pendidikan biologi. Ketik di google sbb : jurnal pendidikan biologi filetype:pdf
allintitle:
menampilkan seluruh kata yang dicari dalam ‘title’ halaman sebuah situs ataupun blog. contoh di bawah akan menghasilkan halaman yang memiliki title java programming. allintitle ini tidak dapat digabungkan dengan operator (sintaks) lain. Ketik di google sbb : allintitle:java programming

define:
mencari definisi dari sebuah terminologi. dari contoh di bawah, hasil yang didapat adalah berbagai definisi tentang e-learning dari berbagai sumber.
define:e-learning

cache:
menampilkan situs web yang telah diindeks oleh google meskipun sudah tidak aktif lagi. contoh di bawah akan menghasilkan pencarian kata micro teaching pada situs guruterampil.wordpress.com yang ada di indeks google. maka tulisan “micro teaching” akan diberi tanda pada situs yang bersangkutan.
cache:guruterampil.wordpress.com micro teaching

link:
menampilkan daftar link yang mengarah ke sebuah situs. contoh di bawah akan menampilkan daftar link yang mengarah ke situs www.biokomputer.blogspot.com
link:(spasi)biokomputer.blogspot.com

related:
menampilkan daftar situs yang serupa, mirip atau memiliki hubungan dengan suatu situs
related:un2kmoe.blogspot.com

info:
menampilkan informasi yang Google ketahui tentang sebuah situs
info: un2kmoe.blogspot.com

site:
menampilkan pencarian khusus di suatu situs yang ditunjuk sesuai keinginan kita.
java site: un2kmoe.blogspot.com

allinurl:
menampilkan seluruh kata yang dicari di dalam URL. contoh di bawah akan menghasilkan daftar URL yang mengandung kata java dan programming. allinurl ini tidak dapat digabungkan dengan operator (sintaks) lain. gunakan inurl untuk keperluan itu.
allinurl:java programming

inurl
menampilkan satu kata yang dicari di dalam URL. contoh di bawah akan menghasilkan daftar URL yang mengandung kata java dan isi halaman yang mengandung kata enterprise
inurl:java enterprise

intitle:
menampilkan satu kata yang dicari dalam TITLE halaman. contoh di bawah akan menghasilkan halaman yang memiliki title java dan isi halaman yang mengandung kata enterprise
intitle:java enterprise

i’m feeling lucky: (saya lagi beruntung)
fitur ini akan membawa kita langsung menuju ke hasil pencarian pertama dari query kita.

Nah, fitur-fitur diatas merupakan sebagian kecil teknik yang saya rangkum dari berbagai sumber untuk mendapatkan hasil pencarian yang efektif, jitu, mujarab, relevan, akurat, dsb (dan saya bingung... :D). Masih banyak lagi teknik-teknik selain diatas dan insya Allah nanti bersambung, okey?! :) . Silahkan anda praktekkan sendiri dan mudah-mudahan bermanfaat dalam penemuan sebuah pencarian yang anda inginkan di dunia ghaib eh dunia maya :D.

6 comments:

  1. sob ,cara daftar ke google adsense gmana ??

    kalau bisa tolong di balas di blog saya ya www.ibayshare.blogspot.com...
    di buku tamu atau di mana gtu balasnya..

    soalnya saya uda coba berkali-kali masih tetep aja gk bisa :/

    terimakasih sobat :D

    ReplyDelete
  2. @. baihaqi : caranya lewat tab earning/ uangkan/ penghasilan lalu isikan data yang diminta (data sebenarnya, mulai dari nama asli, alamat lengkap, nomor telephone, dsb) karena jika diapprove nanti pembayarannya bisa melalui kantor pos dengan alamat sesuai yang diisikan sebelumnya...blog ini juga masih dalam proses kok mas, tetap berjuang terus, jangan patah semangat! :)

    ReplyDelete
  3. wah keren. selama ini saya hanya ketik bla bla bla .pdf untuk cari file pdf . tapi ternyata ada cara lain ya. sip dech ane coba gan salam www.sarofudin.com

    ReplyDelete
  4. @. saro : masih banyak teknik lain yang mungkin lebih canggih dari yang sudah disebutkan diatas kok mas..

    ReplyDelete
  5. wah berguna banrt artikelnya gan , makasih

    back

    ReplyDelete
  6. @. IT : ya sama-sama mas..semoga bermanfaat walopun sedikit, hehe.
    terima kasih sudah berkunjung.

    ReplyDelete

PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.