Cara Membuat Bingkai Halaman Di Microsoft Office Word Untuk Sampul Atau Cover



cara membuat bingkai halaman dimicrosoft office word untuk sampul atau cover – (download dalam bentuk pdf) pada postingan tutorial online kali ini, sesuai dengan judul di atas yaitu cara membuat bingkai halaman di office word dengan mudah yang dapat anda lakukan sendiri dengan langkah-langkah yang mudah dicerna dan dipahami.

Berbeda dengan yang sudah ahli dalam bidang pengetikan khususnya untuk aplikasi program Microsoft office word, membuat border halaman atau bingkai halaman ternyata bagi sebagian orang masih banyak yang belum paham betul memanfaatkan fasilitas yang ada di Ms. Office.

Penggunaan fasilitas page border ini biasanya untuk keperluan sampul atau cover sebuah buku, makalah, karya tulis, karya ilmiah, skripsi, tugas akhir, proposal, laporan pertanggungjawaban (spj), perangkat administrasi, laporan kerja praktek, laporan hasil studi banding, kliping tesis, disertasi,  proposal dan laporan pemantapan kemampuan mengajar, untuk pembuatan dokumen portofolio, perangkat peraturan undang-undang, tugas-tugas sekolah, kuliah, kantor baik individu atau perorangan dan masih banyak lainnya.

Banyak pilihan terdapat dalam fasilitas ini dengan berbagai motif dan desain bingkai yang sudah include disediakan oleh office. Anda tinggal memilih salah satu bentuk bingkai/ border sesuai kebutuhan dan keinginan anda dengan mempertimbangkan factor penggunaan sesuai kepentingan (tidak asal membuat bingkai). Jika untuk keperluan formal ya gunakan contoh bingkai yang terkesan elegant dan tidak terlalu mencolok, atau jika untuk sebuah kliping misalnya anda bisa berkreasi sesuka hati sesuai selera masing-masing.

Nah, inilah cara mudah bagaimana membuat page border pada office word :
1. Klik “Page Layout” pada menu.

2. Klik “Page Borders” pada ribbon menu.

3. Pilih tab “Page Border
4. Pilih 'jenis model bingkai' sesuai selera pada tanda panah kecil dropdown.
5. Klik “Options
6. Pilih “Edge Of Text” supaya menyesuaikan batas-batas teks halaman.
7. Klik “OK” lalu Klik “OK” sekali lagi.

Itulah Tutorial Microsoft Office Word yaitu cara membuat border untuk sampul / cover. Semoga bermanfaat. Kritik, Saran dan Komentar sangat kami harapkan demi kesempurnaan tulisan tutorial di blog ini. Salam Blogger.

Pasang Iklan Anda Disini!

No comments:

Post a Comment

PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.