Cara Praktis Membuat Sketsa Lukisan Pensil di CorelDRAW X4

Cara Membuat Sketsa Lukisan Pensil di CorelDRAW X4 - Assalamu’alaikum Wr. Wb. Puji syukur alhamdulillah di hari jum’at yang berkah ini saya punya kesempatan untuk nggedabrus lagi dengan postingan-postingan sederhana yang bisa saya tulis. Di kesempatan yang baik ini, saya akan menuliskan tutorial bagaimana cara membuat sketsa lukisan pensil di coreldraw pada foto.

Tutorial ini mungkin kalo anda search di um gugel sudah sangat banyak bermunculan yang ditulis oleh orang lain melalui website ataupun blog pribadinya. Tentu saja itu tidak menyurutkan semangatku untuk tetap menulis di blog kutukupret ini supaya ada postingan yang seperti itu juga, syukur-syukur jadi terindeks di seo google dan jadi number 1, ngimpi kali yah...hahaha.

Tutorial ini sangat mudah dipraktekkan hanya butuh 2-5 menit saja. Judul postingan ini juga merupakan tutorial sederhana dan dasar di coreldraw. Masih banyak yang lebih ahli dan expert dari saya. Tapi dengan tulisan tutorial ini, semoga ingatan kita kembali fresh lagi. Mencari judul yang pas memang sangat sulit apa mau ditulis membuat foto jadi sketsa, atau manipulsasi foto menjadi lukisan, atau apalah yang penting maksudnya seperti itu..hehe. Baiklah langsung saja kita coba membuat sketsa lukisan di software coreldraw x4 dari foto yang sudah kita siapkan.

1. import foto yang akan dimanipulasi.

2. klik menu bitmap -> countour -> find edges...

3. atur nilainya dengan menggeser slider. jika sudah, klik OK.

4. ini dia hasilnya...

5. nah, supaya warnaha menjadi burem alias grayscale.  klik menu bitmaps -> convert to bitmap..

6. pada color mode, pilih grayscale. klik OK.

7. jadinya seperti ini...

Demikian tutorial sederhana tentang bagaimana cara merubah foto menjadi seperti lukisan pensil di software corelDRAW X4. semoga bermanfaat dan bisa dipahami dengan mudah tutorialnya. it's show time! action!

No comments:

Post a Comment

PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.